Aceh Utara – Dalam rangka Safari Ramadhan, Pemerintah Kabupaten Aceh Utara yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Dr. A. Murtala, M.Si, menyerahkan santunan kepada anak yatim serta bantuan sajadah untuk Mesjid Murthada Gampong Dayah Teungku, Kecamatan Syamtalira Aron, pada Sabtu malam, 8 Maret 2025 M/9 Ramadhan 1446 H. Sabtu.(08/03/25).
Acara yang berlangsung khidmat tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah, antara lain Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRK, anggota DPRK, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang tergabung dalam Tim A, unsur dari MUNA, pengurus KPA/PA, serta tokoh masyarakat seperti Aneuk Syuhada, Plt. Camat, dan Muspika Kecamatan Syamtalira Aron. Masyarakat setempat juga turut hadir memeriahkan kegiatan tersebut.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemkab Aceh Utara dalam mempererat tali silaturahmi dan berbagi berkah selama bulan Ramadhan dengan masyarakat, khususnya dalam memberikan perhatian kepada anak-anak yatim serta mendukung fasilitas ibadah di Mesjid Murthada.
Sekda Dr. A. Murtala dalam sambutannya menyampaikan harapan agar bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam memperkuat semangat kebersamaan dan keimanan di bulan suci Ramadhan.[]