ACEH UTARA – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Utara, menuntaskan rekapitulasi suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Alhasil Ismail A Jalil (Ayah Wa) dan Tarmizi Panyang unggul pada pesta demokrasi tersebut.
Ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Utara, Hidayatul Akbar mengatakan, proses rekapitulasi suara untuk calon Bupati dan Wakil Bupati berlangsung sejak pagi kemarin hingga dini hari sekira pukul 00.18 WIB.
“Dari hasil rekapitulasi tersebut, Ayah Wa-Panyang unggul melawan kotak kosong,” katanya, Selasa, 3 November 2024.
Ayah Wa-Panyang meraup 357.738 suara. Sedangkan kotak kosong sebanyak 11.164 suara.
Suara sah pada Pilkada 2024 368.902 dan 4.233 suara tidak sah. Dari total keseluruhan 373.135.
“Jumlah pengguna hak pilih yang tersebar di 27 Kecamatan sebanyak 265.452. Terdiri dari 128.320 laki-laki dan 137.132 perempuan,” ujarnya.
Dikatakan Hidayatul Akbar, proses rekapitulasi suara untuk Calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Utara belangsung tertib, aman, dan kondusif.
“Yang ada sanggahan hanya pada proses rekapitulasi suara utnuk Gubernur dari Paslon 01, namun semua itu dapat teratasi berjalan kondusif serta diterima hasilnya,” imbuhnya.(sumber: fokusinspirasi)